Minggu, 18 Oktober 2015

Kelompok 3 (Jurnal dan Posting)

Pengertian Buku Jurnal

Buku Jurnal adalah media pencatatan transaksi secara kronologis berupa pendebitan dan penkreditan rekening beserta penjelasan yang diperlukan dari transaksi tersebut.

Fungsi Jurnal 
  • Mencatat/record : mencatat semua transaksi dan kejadian atau peristiwa yang mengakibatkan perubahan posisi harta, utang dan modal.
  • Historis : mencatat transaksi atau kejadian yang telah berlalu secara urut waktu atau kronologis.
  • Analisis : menganalisis pengaturan transaksi atau kejadian terhadap posisi harta, utang dan modal sehingga dapat diketahui akun mana yang bertambah dan berkurang.
  • Instruktif : memberikan instruksi atau perintah untuk mencatat (menggolong-golongkan)
  • Informatif : memberikan penjelasan tentang waktu dan peristiwa ekonomi yang terjadi, pengaruhnya terhadap akun yang bersangkutan, nama debitur atau kreditur dan sebagainya.
Bentuk Jurnal
  • Halaman Jurnal, halaman jurnal akan dicatat dalam kolom Ref buku rekening
  • Tanggal, tanggal transaksi wajib dicatat pada buku jurnal. Penulisan tanggal diawali dengan penulisan tahun di ujung paling atas. Nama bulan di tulis sekali selama bulan yang sama dan di ujung atas tiap-tiap halaman.
  • Keterangan, penampung nama rekening-rekening yang terkait dalam suatu transaksi sekaligus pengelompokannya dalam debit atau kredit yang sesuai.
  • Referensi, digunakan untuk menampung informasi mengenai rekening yang terkait dengan transaksi yang baru dicatat. Biasanya kolom ini diisi dengan nomor kode rekening.
  • Debit dan Kredit, digunakan untuk menulis jumlah rupiah transaksi. Rekening yang di debit ditulis di kolom Debit dan rekening yang di kredit ditulis di kolom Kredit.
Prinsip Dasar Pembuatan Jurnal

  • Melakukan pengidentifikasian bukti transaksi keuangan yang muncul dari transaksi keuangan yang dilakukan perusahaan, adapun contoh bukti transaksi keuangan antara lain: faktu, memo, kuitansi.
  • Menentukan akun apa saja yang terpengaruh dengan transaksi yang terjadi dan menggolongkan dalam jenisnya apakah jenis harta, utang atau modal.
  • Menetapkan penambahan atau pengurangan terhadap akun yang terkait dengan transaksi, akibat dari transaksi yang dilakukannya.
  • Menetapkan untuk mendebit atau mengkredit akun yang terkait dengan transaksi yang terjadi.
  • Mencatat transaksi kedalam jurnal umum sesuai dengan bukti transaksi yang ditimbulkannya.
Posting

Posting adalah proses pemindahan jumlah di kolom debit buku jurnal ke kolom debit rekening buku besar dan jumlah di kolom kredit buku jurnal ke kolom kredit rekening buku besar.

Yang harus dilakukan apabila posting secara manual, yaitu:
  1. Tanggal dan jumlah yang dicatat dalam jurnal dicatat kembali ke dalam rekening yang bersangkutan.
  2. Apabila posting telah dilakukan, maka nomor halaman jurnal harus dituliskan dalam kolom F (folio) di rekening.
  3. Menuliskan nomor rekening yang telah diposting pada kolom nomor rekening didalam jurnal 7.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar